Striker muda Manchester United, Javier "Chicharito" Hernandez kabarnya diincar Real Madrid. Namun agennya Eduardo Hernandez mengatakan si pemain tak akan meninggalkan Old Trafford pada musim panas ini.
Pemain berusia 22 tahun ini baru bergabung dengan Red Devils pada Juli 2010 dari klub Chivas dan langsung memberikan kontribusi besar bagi MU dengan mencetak 22 gol dalam 44 penampilannya. Performanya yang luar biasa yang membuat Real Madrid tertarik untuk segera merekrutnya.
Tapi agen Eduardo Hernandez mengatakan Chicharito masih bahagia di MU dan sama sekali tak berniat pindah dari sana. Tapi pihaknya akan mempertimbangkan penawaran dari El Real jika MU memberikan kesempatan.
"Real Madrid adalah klub raksasa, dan Manchester United juga demikian. Saya kira ini porsinya para direktur untuk membahas," kata Eduardo.
"Saya tidak berpikir ini adalah waktu yang tepat bagi Chicharito untuk pindah. Saya kira, dia dan MU masih akan terus bekerja sama, walau pun dalam sepak bola segala sesuatu bisa terjadi," tambah sang agen.
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar